13 Juni – 14 Juni 2024, Uniraya sukses laksanakan acara peringatan Hari Lahir Pancasila dengan melaksanakan beberapa perlombaan.
Kegiatan ini dibuka secara resmi oleh Rektor Universitas Nias Raya, Dr. Martiman S. Sarumaha. Bapak Rektor Universitas Nias Raya, secara resmi membuka kegiatan lomba yang akan dilaksanakan yaitu Lomba Debat, Lomba Cerdas Cermat, dan Lomba Senam.
Kegiatan ini mengangkat tema Menjadi Mahasiswa Berjiwa Nasionalis di Era Digitalisasi. Tema ini diangkat dari realitas kehidupan kita sehari-hari yang hampir semua dilingkupi dengan teknologi yang seringkali membuat kita tidak menggunakannya dengan penuh tanggung jawab dan jauh dari nilai-nilai sila Pancasila. Maka, tema ini diharapkan mampu menumbuhkan jiwa nasionalis dalam diri mahasiswa sebagai warga negara Indonesia yang memiliki dasar negara, Pancasila.
Pada hari pertama, setelah acara pembukaan, lomba yang dilaksanakan adalah lomba senam antar prodi. Lomba ini disambut dengan sangat antusias oleh seluruh mahasiswa yang ikut menyaksikan di Aula Universitas Nias Raya. Setiap prodi berusaha menampilkan yang terbaik dengan lagu-lagu iringan dan gerakan senam yang saat ini menjadi trend di sosial media. Lomba ini diikuti oleh 9 Prodi. Kemudian, setelah istirahat siang, kegiatan dilanjutkan dengan Lomba Debat dan LCC, babak penyisihan. Pada lomba Debat dan LCC ini, antusiasme para hadirin semakin tinggi. Karena setiap tim berusaha memberikan argumen dan jawaban-jawaban terbaiknya.
Kegiatan pada hari pertama tidak hanya diisi oleh kegiatan lomba saja. Sebelum kegiatan lomba dimulai, khususnya lomba senam, Panitia mempersembahkan penampilan Tari Kreasi Pelajar Pancasila, Senam Panitia, dan juga penampilan senam dari dewan juri lomba senam.
Selain itu, juga ditampilkan kegiatan drama musikal yang dibawakan oleh sekelompok mahasiswa-mahasiswa yang sangat berbakat dalam bidang seni khususnya tarik suara.
Pada hari kedua, kegiatan pun dilanjutkan dengan Lomba Debat dan LCC babak Semifinal dan Final. Kegiatan pada hari kedua ini menjadi semakin seru karena setiap kelompok terus berusaha memberikan argumen-argumen nya terkait mosi yang diberikan. Dan pada LCC, setiap tim berusaha mendapatkan dan mempertahankan poin yang didapat karena terdapat sistem pengurangan nilai.
Pada hari kedua ini, Mahasiswa Prodi Pendidikan Bahasa Inggris Semester 6 turut
mengambil bagian dengan menampilkan Pantomim yang mengundang atensi yang banyak dari hadirin.
Dalam acara penutupan, kegiatan diisi dengan penampilan senam dari Prodi PBI dan Prodi Matematika. Kegiatan pun secara resmi ditutup oleh Bapak Warek I, Restu Damai Laia, M.Pd. Bapak Warek I berharap kegiatan ini terus dilanjutkan karena memiliki dampak yang baik untuk kita sebagai warga negara Indonesia yang berdasar negara Pancasila.
Adapun yang menjadi juara dalam ketiga lomba tersebut ialah Lomba debat : Juara I Prodi Pendidikan Ekonomi, Juara II Prodi Manajemen, Juara III Prodi Pendidikan Bahasa Inggris dan Juara IV diraih oleh Prodi Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan. Sedangkan pada Lomba Cerdas Cermat : Juara I diraih oleh Prodi Pendidikan Bahasa Inggris, Juara II Prodi Matematika, Juara III Prodi Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan dan Juara IV dari Prodi Akuntansi. Dan pada lomba Senam, Juara I dari Prodi Pendidikan Matematika, Juara II Prodi Pendidikan Bahasa Inggris, Juara III Prodi Manajemen dan Juara IV dari Prodi Pendidikan Biologi. (IMML)
Dokumentasi: