UNIRAYA CUP I  RESMI DI BUKA, REKTOR UNIRAYA “SALAM OLAHRAGA : SPORTIF SPORTIF SPORTIF”

UNIVERSITAS NIAS RAYA dalam rangka memeriahkan sumpah pemuda ke- 95 pada 28 Oktober 2023, Uniraya mengadakan kegiatan perlombaan volley ball 14 Oktober 2023.
Turnamen ini bertemakan “Maju Bersama Pemuda”. Pendaftaran pada Kegiatan ini dibuka dari tanggal 4-12 Oktober 2023, yang diikuti oleh Putra dan Putri tingkat pelajar SMA/SMK Sederajat dan Mahasiswa Kabupaten Nias Selatan. Setelah berlangsungnya Technical Meeting pada 13 Oktober 2023, maka dilaksanakannya VOLLEY BALL TOURNAMENT bertepat pada tanggal 14 Oktober – 28 Oktober 2023 yang akan datang. Turnamen ini berlangsung di lapangan Volley Kampus Universitas Nias Raya. 
Dari hasil pendaftaran para kandidat Team di Sekretariat Badan Eksekutif Mahasiswa UNIRAYA, Maka dapat diperoleh data Kategori pelajar terdapat 21 sekolah dimana Putra berjumlah 21 Tim, dan Putri berjumlah 7 Tim.
Serta Kategori Mahasiswa Putra 11 prodi 1 Tim dari STT setia Nias Selatan Dan Putri 5 prodi 1 Tim dari STT Setia.
Turut Hadir pada Acara Turnamen ini Rektor Universitas Nias Raya Dr. Martiman S. Sarumaha M.Pd, Wakil Rektor I Restu Damai Laia M.Pd, Wakil Rektor II Samalua Waoma S.E, M.M, Bripka Supriadi, Bripda Wardiman Saro Zebua, beserta para Bapak Ibu Dekan, Kaprodi, dan Dosen untuk menyaksikan pembukaan resmi Turnamen ini. 
Acara ini diawali dengan Laporan Kegiatan yang disampaikan oleh Ketua Panitia Turnamen Andriwan Saputra Hondro, yang mengucapkan “Rasa Syukur dan Terima Kasih kepada para panitia yang telah bekerjasama dari awal hingga terlaksana pembukaan secara resmi Turnamen ini, dengan harapan hingga akhir pertandingan nantinya dapat berjalan dengan baik serta para kandidat Tim dapat bermain secara sportif antara satu sama lain”. Setelah itu dilanjutkan dengan kata sambutan oleh Ketua BEM Universitas Nias Raya Nofaomasi Laia menyampaikan “bahwa sangat menyambut baik kerja dan perjuangan para teman teman panitia, namun jangan dulu senang dan merasa puas karena masih banyak proses yang akan diperjuangkan sampai pada akhir kegiatan ini”. Dan diakhiri oleh Bapak Bripka Supriadi mengatakan bahwa “Mendukung penuh Turnamen ini dan semoga Turnamen ini dapat menjadi ajang yang bermanfaat bagi pemuda pemudi yang berada di Universitas Nias Raya sekarang ini”, tuturnya.
Dilanjutkan dengan pembukaan TURNAMEN VOLLEY BALL yang dipimpin oleh Dr. Martiman S. Sarumaha M.Pd, membuka secara resmi UNIRAYA CUP I VOLLEY BALL TOURNAMENT dan menyampaikan”, kiranya pertandingan ini dapat berjalan sebagaimana dengan Tema “Maju Bersama Pemuda” dan menghimbau agar pertandingan ini dapat berjalan secara sportif sesuai dengan yel yel Salam olahraga: Sportif (3x) Uniraya: Jaya…jaya…jaya”.
Setelahnya dilaksanakannya pukulan bola pertama oleh Rektor, Wakil Rektor I & II, berserta para Dekan dan Dosen, diakhiri dengan kata penutup oleh Wakil Ketua Panitia Turnamen “Rommy Duha”.
Setelah Turnamen ini dibuka secara resmi oleh Rektor Universitas Nias Raya, Maka Turnamen ini selanjutnya akan diawali dengan pertandingan antara Kategori Pelajar Putra SMA SWASTA KAMPUS VS SMK N.1 MANIAMOLO dan sesi selanjutnya dilanjutkan oleh Kategori Mahasiswa Putra Prodi Manajemen VS Prodi Agroteknologi.
Pada akhir acara Rektor, Wakil Rektor I dan II beserta para Bapak Ibu Dosen mengambil kesempatan untuk berfoto bersama dengan para Tim baik Pelajar maupun Mahasiswa yang akan bertanding dilapangan. (HD)

Dokumentasi:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *