Rektor Universitas Nias Raya Bapak Dr. Martiman S. Sarumaha Melakukan Pertemuan dengan Wakil Menteri Keuangan RI Bapak Prof. Suahasil Nazara

Universitas Nias Raya, Hari ini Senin 28 Agustus 2023 Rektor Universitas Nias Raya Bapak Dr. Martiman S. Sarumaha bersama Kaprodi Sistem Informasi Bapak Tobias Duha, M.Kom melakukan pertemuan dengan Wakil Menteri Keuangan RI Bapak Prof. Suahasil Nazara.
Pada pertemuan ini, Bapak Dr. Martiman S. Sarumaha selaku Rektor Universitas Nias Raya menyampaikan kondisi terkini perguruan tinggi Universitas Nias Raya kepada Bapak Wakil Menteri Keuangan RI Prof. Suahasil Nazara.
Wakil Menteri Keuangan RI Bapak Prof Suahasil Nazara menyambut baik kedatangan Bapak Rektor Universitas Nias Selatan Dr. Martiman S. Sarumaha, pada pertemuan ini turut dihadiri oleh beberapa staf Kementerian Keuangan.
Adapun tujuan pertemuan ini untuk menjalin kerjasama khususnya dalam peningkatan SDM di Kepulauan Nias khususnya perguruan tinggi Universitas Nias Raya.
Bapak Wakil Menteri Keuangan RI Prof Suahasil Nazara mengatakan Universitas Nias Raya untuk terus membangun kerjasama dengan semua lembaga bahkan Kementerian dan secara pribadi beliau sangat mendukung apa yang sudah dilakukan oleh Universitas Nias Raya selama ini.
Saya terus mengikuti perkembangan melalui media sosial, dan semoga apa yang menjadi mimpi perguruan tinggi Universitas Nias Raya khususnya pendirinya Bapak Bamböwö Laiya, MA dan Ibu Dr. Sitasi Zagötö bisa terwujud, tegas Wamen RI.
Diakhir pertemuan ini, Bapak Rektor Universitas Nias Raya Dr. Martiman S. Sarumaha menyampaikan bahwa saat ini ada 11 orang tenaga dosen yang akan melanjutkan pendidikan ke jenjang doktor dan semua mereka ini adalah pemenang LPDP.
Bapak Rektor Universitas Nias Raya juga turut menyampaikan permohonan untuk menjadi narasumber pada kuliah umum dan beliau berjanji akan hadir untuk memberikan kuliah umum.
Dokumentasi :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *