TITIK TEMU mengadakan kegiatan diskusi berupa Talk show pada Rabu, 30 Agustus 2023.
Turut Hadir pada kegiatan diskusi ini Ibu Dr. Agnes Irene Zagoto. Sp. PD, dan Bapak Pdt. Mardalianus Wau, M.Th. beserta para Partisipan oleh MAHASISWI UNIVERSITAS NIAS RAYA, MAHASISWI STT, SMA N. 1 TELUK DALAM, SMA BINTANG LAUT, dan para Partisipan umum yang lainnya. Dengan penuh semangat dan antusias yang luar biasa.
Program ini bertemakan “YOUTH, LOVE & DATING” TALK SHOW tentang kesehatan Reproduksi remaja usia produktif dan bahaya akibat pergaulan bebas.
Kata pembuka disampaikan oleh Ibu Dr. Agnes Irene Zagoto. Sp. PD, Dimana diawali dengan pembahasan tentang berbagai macam penyakit yang timbul akibat pergaulan bebas dan kurangnya memperhatikan reproduksi. Seperti HIV, AIDS, SIFILIS, GONORE, serta HERPES. Dimana setiap penyakit tersebut memiliki ciri – ciri tertentu seperti HIV diantaranya ialah kelelahan, melemahnya sistem kekebalan tubuh, diare, demam, dan turunnya berat badan secara drastis. Dan untuk mencegah HIV tersebut dapat dilakukan dengan diberikan suntikan anti HIV sebagai obat yang digunakan untuk melawan virus tersebut.
Bapak Pdt. Mardalianus Wau, M. Th, Sebagai Narasumber selanjutnya memaparkan Makna jiwa yang sesungguhnya berdasarkan agama kepercayaan kita serta memaparkan bahaya terhadap berhubungan dewasa diluar nikah yang merupakan dosa yang sangat besar. Beliau menyampaikan “Bahwa ketika kita sudah jatuh jauh kedalam hal itu maka tidak akan ada lagi obat, oleh sebab itu pilih lah terlebih dahulu yang baik dan yang salah” ujarnya, Serta makna cinta kasih yang sesungguhnya dalam Agama.
Setelah kedua moderator menyampaikan pemaparannya maka, diberikan sesi diskusi dimana berupa tanya jawab dengan para audiens yang hadir. Dan sesi ini di sambut dengan sangat support dan jiwa keingin tahuan yang tinggi, terlihat dari para audiens yang membanjiri berbagai pertanyaan dan kemudian dijawab oleh masing – masing moderator.
Melalui kegiatan Talk Show ini diharapkan para pemuda pemudi milenial dapat menjaga kesehatan reproduksi, psikologi dan tidak melakukan pergaulan bebas hingga nantinya telah berstatus menikah dan memiliki pasangan yang sah baik secara hukum dan agama, Setelah itu dilanjutkan dengan Doa dan kemudian sesi pembagian sertifikat berupa penghargaan kepada para pastisipan lalu diakhiri dengan sesi foto bersama. (HD)
Dokumentasi: